Branding

Menjelajahi Kelezatan Cita Rasa Jepang dalam Semangkuk Daging Yoshinoya

Restoran Jepang, Yoshinoya membuka gerai pertamanya di Kalimantan yang berlokasi di BIG Mall Samarinda

avatar
Sketsa Unmul

sketsaunmul@gmail.com


Foto: Nindi/Sketsa

SKETSA – Penantian pecinta kuliner asal Negeri Sakura di Samarinda akhirnya berakhir. Rasanya tak lengkap kalau belum menyambangi Restoran Jepang dengan menu utama gyudon yang legendaris satu ini. Yoshinoya belum lama ini membuka gerai pertamanya di Kalimantan, bertempat di BIG Mall Samarinda lantai UG tepat pada Jumat (23/12) kemarin.

Menjelajahi cita rasa Jepang yang lezat nan khas memang tiada habisnya. Gyudon atau biasa disebut dengan Japanese Beef Bowl termasuk makanan yang cukup digemari di dunia terutama di Indonesia. Pada hari grand opening tersebut, Sketsa berkesempatan merasakan menu andalan di restoran bernuansa oranye ini.

Hidangan semangkuk nasi pulen dengan irisan daging sapi yang lembut dan potongan bawang bombay tersaji dengan resep asli Jepang. Ya, semilir nikmat aroma daging cukup berhasil menggugah selera dan rasa lapar di jam makan siang. 


Tersedia berbagai varian rasa, original dengan rasa asin gurihnya, yakiniku dengan rasa manis gurihnya, dan black pepper dengan tambahan rasa pedas dari saus lada hitamnya, juga berbagai varian ekstra topping.

Selain daging, berbagai menu ayam lain juga tampak pada daftar menu. Chicken karaage yang tersaji tak kalah lezat. Tekstur renyah berpadu lembutnya daging ayam terasa sejak dalam gigitan pertama, hadir dengan cita rasa yang khas ditemani salad dan saus mayo. Tidak ketinggalan, ocha–teh khas Jepang yang dingin dengan rasa autentik turut jadi pelengkap suguhan dalam menikmati kuliner Jepang kala itu.

Sebagai masakan Jepang, gyudon termasuk menu yang praktis sekaligus lezat. Mengusung tagline  “Japan’s No. 1 Beef Bowl”, Yoshinoya berkomitmen menyajikan suguhan gyudon dengan bahan-bahan premium berkualitas seperti daging sapi Amerika juga sayuran segar dan telah tersertifikasi halal.

“Kami menggunakan seratus persen U.S. Beef. Makanya tadi kalau makan lembut, kan, daging-dagingnya?“ tutur Senior Marketing Activation Manager Yoshinoya, Zuhdan Kamal kepada Sketsa pada Jumat (23/12) lalu.

Kegemaran masyarakat Kalimantan terhadap santapan khas Negeri Sakura begitu terasa ketika kabar Yoshinoya akan hadir di Tanah Borneo mulai tersebar. Dengan animo yang tinggi, restoran yang berdiri sejak 1899 di Tokyo ini mantap membuka gerai pertamanya di Samarinda. Tentu saja itu menambah ragam kuliner Jepang yang ada di Kota Tepian.

“Karena banyaknya permintaan dari customer kami yang ada di wilayah Samarinda, maka kami buka di sini. Sebenarnya, ada juga permintaan dari daerah Kalimantan yang lain, tapi kebetulan yang memang beruntung adalah Samarinda,” imbuhnya.

Ihwal tersebut selaras dengan antrian yang tampak mengular, menunggu giliran memesan menu pada hari yang sama ketika Sketsa menyambangi gerai tersebut.

Ruang yang didominasi warna jingga dengan tambahan desain interior ala Jepang ini cukup nyaman, sehingga menambah suasana dalam menikmati hidangan khas Jepang saat makan siang atau makan malam setelah lelah berkeliling dan berbelanja di Big Mall. 

Sejak kehadirannya hingga Januari mendatang, beragam promo menarik juga ditawarkan, lo! Bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk merasakan langsung cita rasa Japanese Beef Bowl No. 1 yang satu ini? (khn/nkh/ems)



Kolom Komentar

Share this article